Sunday, January 31, 2016

Perhatikan Tips Berikut Jika Ingin Membuat Kue Kering Lebaran Yang Sempurna

Perhatikan Tips Berikut Jika Ingin Membuat Kue Kering Lebaran Yang Sempurna

Saat ini sangat mudah sekali untuk mencari resep kue kering di internet, tinggal search di google dan akan muncul ratusan resep sesuai yang kita inginkan. Tapi kebanyakan yang di share hanya bahan dan langkah-langkah pembuatannya, padahal ada hal-hal lain yang kita harus perhatikan untuk mendapatkan kue kering lebaran yang sempurna

Berikut tipsnya :

  1. Jangan mengocok mentega lebih dari satu menit karena mentega mudah mencair saat dikocok
  2. Gunakan tepung terigu rendah protein agar kue renyah dan gunakan protein sedang agar kue empuk
  3. Jangan mengaduk adonan terlalu kuat dan lama agar adonan tidak menjadi liat dan bantat
  4. Jika adonan agak lembek, jangan ditambah terigu tapi diamkan saja dan masukkan dalam lemari pendingin, kalau ditambahkan terigu maka kue akan jadi bau tepung
  5. Jika menggunakan tepung selain terigu, maka sebaiknya disangrai dulu agar renyah
  6. Jika menggunakan cetakan, gunakan sekaligus banyak cetakan agar pembuatan lebih cepat
  7. Perhatikan jarak anatar kue di loyang agar tidak saling menempel saat mengembang
  8. Suhu di oven jangan terlalu panas, suhu yang tepat akan menghasilan kue yang matang dan tahan lama
  9. Kemas kue saat sudah dingin agar tidak beruap dan membuat melempem

No comments:

Post a Comment